Sebagai penyelenggara jaminan kesehatan di Indonesia, BPJS Kesehatan mengaku berupaya penuh memberikan pelayanan terbaik dan lengkap bagi pesertanya. Diharapkan, kualitas pelayanan juga mempermudah peserta untuk mengakses berbagai fasilitas yang ada.
Saat ini, BPJS Kesehatan telah menanggung pembelian kacamata yang dilakukan oleh pesertanya. Dan ini menjadi terobosan yang baik, mengingat ada banyak peserta BPJS Kesehatan yang membutuhkan alat bantu mata tersebut.
Layanan fasilitas pembelian kacamata yang diterima oleh masing-masing anggota BPJS Kesehatan berupa subsidi. … Peserta kelas I akan memperoleh subsidi sebesar 300 ribu. Peserta kelas II akan memperoleh subsidi sebesar 200 ribu. Peserta kelas III akan memperoleh subsidi sebesar 150 ribu.